Minggu, 17 Juni 2012

Wawasan Nusantara


 CONTOH WAWASAN NUSANTARA



Wawasan nusantara yaitu cara pandang suatu bangsa mengenai jati diri guna memperoleh tujuan bangsa akan cita-cita dan pokok-pokok bhineka serta pancasila.Hal tersebut berarti bahwa seluruh Warga dan Aparatur Negara harus berfikir,bertindak,dan bersikap secara utuh dan meyeluruh demi kepentingan Negara dan kepentingan Bangsa.
            Indonesia merdeka sudah lebih dari 60 tahun ,tetapi kalau kita ambil tolak ukur dengan Negara lain yang lebih lama merasakan penjajahan. Bukan karna melejitnya bangsa lain tetapi karna  bangsa inilah yang memang mengalami kemerosotan. Bangsa yang lebih senang dengan segala sesuatu yang instan dan transaksional.
            Bangsa ini menjadi bangsa yang tidak menghargai pribadinya sebagai makhluk Tuhan yang sempurna semua terjadi kemerosotan yang mengakibatkan bangsa ini berlama-lama mengecap Kemelaratan dan Kemiskinan.Seperti Tenaga Kerja Indonesia yang kehilangan harga dirinya, tidak berdaya. Ini menjadi potret sosial bangsa ini
           Sistem yang berjalan saat ini, semakin jauh dari titah proklamasi. Dimana aspek hukum tidak lagi berjalan sesuai dengan fungsinya. Membangun karakter bangsa menjadi tanggung jawab seluruh lapisan bangsa. Bukan lagi saat nya menjadi negara yang paling banyak mengeluarkan perundangan seperti saat ini. Bangsa ini menjadi pembuat undang-undang terbanyak. Namun tidak satupun yang bisa memberikan sebuah perubahan dan benar-benar dipatuhi.
           Bahkan, badan transparansi internasional menilai Indonesia sebagai negara terkorup.Bangsa ini butuh sosok yang benar” kredibel,tangguh,Berintegritas tinggi dan Independent. Karna selama ini Rakyat hanya di butakan dengan janji-janji yang hanya sebatas janji dan hanya sebagian kecil yang ter Realisasi.
Sesunguhnya lapisan masyarakat tindak harus selalu tinggal diam,hanya mengikuti alur peraturan UUD yang hanya semakin banyak dibuat. kita punya tokoh-tokoh pengamat politik,mahasiswa yang bisa dipakai dan di dengar pemikirannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar